Home » » Argo Wilis Dalam Suasana Mudik Lebaran

Argo Wilis Dalam Suasana Mudik Lebaran

Halo railway mania, masyarakat pecinta dan pengguna kereta api. Suasana mudik lebaran cenderung ramai, penuh sesak dan hiruk pikuk orang yang mudik dengan berbagai tujuan. Stasiun sebagai tempat pemberangkatan dan pemberhentian kereta api jelas ramai dengan orang yang akan mudik ke tujuannya. Stasiun Gubeng sendiri minggu-minggu ini sudah dipenuhi oleh pemudik dengan berbagai tujuan.

Gerbong arus mudik sudah ditabuh pada tanggal 20 Juli 2014, kereta api tambahan sudah disiapkan untuk meningkatkan daya angkut penumpang. Kereta api sendiri masih menjadi prioritas bagi para pemudik. Termasuk itu KA Argo Wilis Jurusan Surabaya Gubeng - Bandung PP. Kereta Api Argo wilis menjadi satu-satunya KA Argo yang singgah di Stasiun Gubeng, untuk jalur selatan. Dan antusiasme yang tinggi untuk menggunakan KA Argo Wilis tak terelakkan.

Berikut ini saya sajikan Foto KA Argo Wilis dalam suasana mudi lebaran 2014. KA Argo wilis akan berangkat pada pukul 07.00 WIB dari Stasiun Gubeng. Foto diambil pada tanggal 24 Juli 2014 di Jalur 6 Stasiun Gubeng (baru). Lokomotif Penarik KA Argo Wilis CC2061381 Dipo Induk JNG ( Jatinegara ).

KA Argo Wilis Lebaran
Argo Wilis berangkat jam 07.00 WIB Tepat.


Argo Wilis Lebaran

Sebenarnya yang ramai di sekitar KA Argo Wilis itu penumpang yang baru turun dari KA Ekonomi Lokal untuk menuju pintu keluar.

0 comments:

Post a Comment